Pelatihan Berbasis Kompetensi atau sering disingkat PBK adalah pelatihan kerja yang menitikberatkan pada penguasaan kemampuan kerja yang mencakup pengetahuan, keterampilan, dan sikap sesuai dengan standar yang ditetapkan dan persyaratan di tempat kerja.
Dalam pelaksanaan pelatihan berbasis kompetensi terdapat dua teknik atau pendekatan yang harus dilakukan yaitu: off the job training dan
on the job training.
Off the job training merupakan suatu proses pelatihan dilaksanakan di ruang kelas dan workshop/bengkel/demplot, sedangkan on the job training merupakan suatu proses untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap kerja sesuai dengan tuntutan tempat kerja, dan dilaksanakan di tempat kerja yang sebenarnya.
Berikut gambaran penyelenggaraan
Pelatihan Berbasis Kompetensi dalam diagram sederhana sebagai berikut :
Tentunya proses pelaksanaan yang digambarkan dalam diagram alir ini adalah yang ideal meskipun saat ini sangat sedikit lembaga pelatihan kerja yang sudah menerapkannya secara penuh sesuai dengan aturan yang berlaku.
Bicara pelatihan tidak terlepas dari bicara menciptakan sumber daya manusia yang handal yang diharapkan mampu membantu menciptakan lapangan kerja baru pada masa yang masa yang akan datang. Bagi pembaca yang ingin info terbaru jangan lupa singgah ke blog
Tips Elektronik dan
Tips Otomotif